Jurusan Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Malang
Jurusan Teknik Mesin merupakan program studi di bawah Fakultas Teknik
Universitas Muhammadiyah Malang berdiri tahun 1978, yang sebelumnya
menyelenggarakan Program Sarjana Muda. Pada tahun 1981 memperoleh Status
Terdaftar melalui SK No 094/0/1981. Penyelenggaraan Program Strata Satu
dilakukan pada tahun 1985 dengan Status Terdaftar melalui SK No. 070/0/1985 dan
Status Disamakan diperoleh pada tahun 1991. Status Akreditasi B diperoleh pada
tahun 1998 bersadarkan SK No. 001/BAN-PT/AK/III/1998 diperbaharui berdasarkan
SK. No. 05916/AK-VII-S1-029/UMMTRS/IX/2003, tertanggal 12 September 2003 dan
terbaru SK Nomor : 022/BAN-PT/Ak-XI/S1/IX/2008 tertanggal 12 September 2008.
Beberapa fasilitas yang dimiliki untuk proses pembelajaran antara lain Gedung
perkuliahan yang megah, sarana laboratorium yang lengkap, memiliki 17 Dosen
tetap, 7 Dosen paruh waktu dengan kualifikasi S2 dan S3. Dalam proses pelayanan
administrasi memiliki 5 staf dibantu dengan staf kontrak dan mahasiswa part
Perkembangan Teknik Mesin ( Kuliah Tamu )
Sebuah motivasi bagi mahasiswa ketika hendak melangkahkan kaki ke dunia kerja satngatlah penting. Menyadari akan pentingnya hal tersebut, maka sebagai bentuk kepedulian kepada mahasiswa, pihak jurusan Teknik Mesin UMM menggelar Kuliah Tamu bertema “Perkembangan Teknologi Alat-Alat Berat (Strategi Maintenance, Permasalahan, dan Peluang Kerjanya)”. Acara yang bertempat di gedung Aula BAU kampus 3 UMM pada Selasa (27/12/11) tersebut dihadiri hampir seluruh mahasiswa Jurusan Teknik Mesin dari angkatan 2008 sampai angkatan 2011.
Pihak Jurusan yang bekerjasama dengan PT. Trakindo Utama ini sengaja menghadirkan para praktisi senior sebagai narasumber dengan harapan dapat memberikan deskripsi tentang dunia kerja yang sesungguhnya. Sebagai pembicara pertama dalam seminar ini adalah Darmoko Puji Winarko yang merupakan Maintenance Manager PT. Trakindo Utama Surabaya sekaligus Alumnus Mahasiswa Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Malang. Beliau memberikan pemaparan mengenai bagaimana strategi maintenance yang baik, permasalahan yang sering terjadi di dunia teknologi alat berat, dan bagaimana peluang kerja yang ada di dunia teknologi alat-alat berat. Kemudian dilanjutkan oleh narasumber yang kedua yaitu Mega Slino yang merupakan People Development Supervisor di PT. Trakindo UtamaIndonesia.
Selain memberikan motivasi, dalam acara ini juga diberikan kesempatan bagi kelompok studi mahasiswa dan LSO yang ada di Jurusan Teknik Mesin, seperti STUENTO, MEKATRONIK, dan SCIENCE THINK menunjukan visi misi kelompok studi mereka dan prestasi – prestasi yang sudah mereka capi. Kesempatan ini sekaligus untuk mengajak para mahasiswa baru untuk bergabung dengan mereka sebagai salah satu bagian dari praktek pembelajaran dan aplikasi teori yang diajarkan dalam bangku kelas.
Harapan dari acara ini, untuk memberikan pandangan kepada mahasiswa Jurusan Teknik Mesin tentang dunia kerja yang sebenarnya. Sehingga mahasiswa dapat mempersiapkan diri sebelum terjun ke dunia kerja. (TIK/UYA/DNA)
Sumber : Teknik Mesin UMM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar